Majene,TelukMandar.com- Calon Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Dapil Sulawesi Barat H. Kalma Katta mendapatkan perolehan suara 45.501 (6.7%). Hal tersebut dilihat tepat pada pukul 11.34 Wita, Senin 19 Februari 2024.
Perolehan angka suara tersebut semakin meyakinkan masyarakat Sulbar bahwa Kabupaten Majene memiliki figur yang mampu bertarung ditingkat DPD sekaligus menjadi keterwakilan Sulbar.
Sementara Andri Prayoga Singkarru yang terbilang sebagai figur muda sekaligus incumbent keluar sebagai peroleh suara terbesar hinggga menembus angka 103.997 (15.31%) dan disusul Jufri Mahmud dengan perolehan suara 81.370 (11.98%).
Berbeda dengan Bastian Basri dan Abdul Jawas Gani yang hanya memperoleh kisaran suara 2 hingga 3% suara dengan masing-masing perolehan suara untuk Bastian Basri 23.479 dan Abdul Jawas Gani 16. 492 serta Iskandar Muda Baharuddin Lopa 39.263 (5.78%).
Lebih menariknya, antara putra sulung mantan Gubernur Sulbar Ali Baal Masdar mendapatkan perolehan suara 41.330 (6.08%) sedangkan Almalik Pababari dikisaran 39. 370 (5.8%).
Merujuk pada perhitungan real count KPU untuk pemilihan Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Dapil Sulbar hampir dipastikan dua incumbent tersingkirkan dan digantikan dengan figur baru.
Progres perhitungan sesuai real count Komisi Pemilihan Umum (KPU) sudah berada 3125 dari 4219 jumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS) dengan hitungan persentase (74.07%).
Up date informasi lengkap dan terkini dapat diakses melalui link di bawah ini : https://pemilu2024.kpu.go.id/pilegdprd_prov/hitung-suara/dapil/76/760004. (as)