Langsung ke konten
Teluk Mandar
Indeks, DaftarIndeks, Daftar
Teluk Mandar
Teluk Mandar
Indeks, DaftarIndeks, Daftar
  • Beranda
  • Populer
  • Nasional
  • Pemerintahan
  • Hukum & Kriminal
  • Ekonomi
  • Politik
    • Pendidikan
  • Opini
  • Lainnya
    • Internasional
    • Kesehatan
    • News
    • Ototekno
    • Daerah
  • Pedoman Media Siber
  • Privacy Policy
  • Redaksi
Beranda Daerah Wagub Sulbar Hadiri Peringatan Maulid di Boyang Kayyang Kandeapi, Gaungkan Semangat Ilmu dan Akhlak
Daerah, Pemerintahan  

Wagub Sulbar Hadiri Peringatan Maulid di Boyang Kayyang Kandeapi, Gaungkan Semangat Ilmu dan Akhlak

Redaksi
September 27, 2025

POLMAN – Suasana khidmat dan penuh kebersamaan menyelimuti peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1447 H / 2025 M yang digelar Majelis Ilmu Miftahul Jannah, di Boyang Kayyang Kandeapi kecamatan Tinambung, Kabupaten Polewali Mandar, Sabtu (27/09/2025).

Acara yang mengangkat tema “Membangun Peradaban Cinta, Melalui Ilmu dan Akhlak” dihadiri Wakil Gubernur Sulawesi Barat, Mayjen TNI (Purn) Salim S. Mengga, bersama sejumlah tokoh agama dan masyarakat setempat.

Dekorasi ruangan terlihat semarak dengan nuansa islami, dihiasi warna-warni tiri yang ditancapkan di pohon pisang dan ornamen khas Maulid, menambah kesan meriah sekaligus sakral pada perayaan tersebut.

Wakil gubernur Sulawesi Barat Salim S Mengga menyampaikan pentingnya meneladani akhlak Rasulullah SAW sebagai bekal membangun kehidupan yang lebih baik. Ia menegaskan, ilmu dan akhlak menjadi kunci utama dalam membentuk generasi beradab, sekaligus fondasi dalam memperkuat persatuan umat.

Dalam kesempatan ini pasangan Gubernur Sulbar, Suhardi Duka ini menyampaikan, banyak program pemerintah seperti pengentasan kemiskinan, pemberdayaan UMKM, hingga kegiatan PKK sering kali menghadapi kendala bukan semata karena kurangnya anggaran, melainkan karena lemahnya pengelolaan dan tidak tepatnya sasaran.

“Bantuan sering salah sasaran karena kita tidak sungguh-sungguh mendata. Padahal, rakyat menaruh harapan besar agar amanah ini dijalankan sebaik-baiknya,” ungkapnya.

Ia menekankan, amanah bukan hanya soal jabatan, tetapi juga tanggung jawab moral yang akan dipertanggungjawabkan di hadapan Allah SWT. Pemimpin maupun aparat negara harus benar-benar menjaga amanah rakyat agar setiap kebijakan membawa manfaat nyata.

“Kalau kita mengaku umat Nabi Muhammad SAW, maka sifat Rasulullah harus kita teladani. Rasulullah itu tabligh, artinya mampu menyampaikan kebenaran dengan jujur dan mudah dipahami. Dalam konteks sekarang, tabligh berarti komunikasi yang baik, transparan, dan amanah,” tambahnya.

Ia menambahkan, pembangunan hanya akan berhasil jika dijalankan dengan kejujuran dan amanah. Dengan nilai tersebut, kesejahteraan rakyat dapat terwujud.

” Melalui peringatan ini, dapat menjadi wadah untuk mempererat tali silaturahmi, juga ditegaskan pentingnya meneladani akhlak Rasulullah SAW sebagai dasar membangun kehidupan berbangsa yang lebih beradab, berilmu, dan berlandaskan cinta kasih,”ujar Wagub.

Sementara mewakili tuang rumah Asri Abdullah menyebutkan bahwa kehadiran Wakil Gubernur Sulbar merupakan suatu kehormatan besar sekaligus wujud perhatian nyata pemerintah kepada masyarakat.

“Terima kasih kami sampaikan kepada Bapak Wakil Gubernur yang telah meluangkan waktu untuk hadir bersama kami. Ini adalah kebanggaan dan kebahagiaan bagi keluarga serta masyarakat di tempat ini,” ungkap Asri.

Perayaan Maulid yang dilaksanakan ini mengangkat tema “Merayakan Maulid Nabi, Membangun Peradaban Cinta Melalui Ilmu dan Akhlak”, Peradaban sejati lahir ketika ilmu dan akhlak menyatu, dan itulah warisan mulia Rasulullah SAW yang patut kita teladani.

Ia berharap, melalui acara ini kita semakin bertambah ilmu, memperindah akhlak, dan meneguhkan kecintaan kita kepada Nabi Muhammad SAW. (rls)

Berita Terkait

Gubernur Sulbar Lakukan Peletakan Batu Pertama Masjid An-Nur Tanete Guru
Sulbar Damai: Gubernur Suhardi Duka Ajak Perkuat Toleransi dan Solidaritas
Pesan Gubernur Sulbar Hadiri Isra Mi’raj, Tekankan Komitmen Bangun Pendidikan dan Kesejahteraan
Plt Karo Pemkesra Sulbar Dampingi Gubernur Hadiri Peringatan Isra Miraj di Kalukku Mamuju
Biro Hukum Setda Sulbar Dukung Penuh Monitoring Pelaksanaan Pergub Pakaian Dinas ASN
Bau Akram Dai : Dispoparekraf Siap Terapkan Pergub Nomor 22 Tahun 2025
Post Views: 166

Baca Juga

Gubernur Sulbar Lakukan Peletakan Batu Pertama Masjid An-Nur Tanete Guru
Sulbar Damai: Gubernur Suhardi Duka Ajak Perkuat Toleransi dan Solidaritas
Pesan Gubernur Sulbar Hadiri Isra Mi’raj, Tekankan Komitmen Bangun Pendidikan dan Kesejahteraan
Plt Karo Pemkesra Sulbar Dampingi Gubernur Hadiri Peringatan Isra Miraj di Kalukku Mamuju
Biro Hukum Setda Sulbar Dukung Penuh Monitoring Pelaksanaan Pergub Pakaian Dinas ASN
Bau Akram Dai : Dispoparekraf Siap Terapkan Pergub Nomor 22 Tahun 2025

Rekomendasi untuk kamu

Gubernur Sulbar Lakukan Peletakan Batu Pertama Masjid An-Nur Tanete Guru

Mamuju – Gubernur Sulbar, Suhardi Duka bersama Bupati Mamuju Sitti Sutinah Suhardi melakukan peletakan batu…

Sulbar Damai: Gubernur Suhardi Duka Ajak Perkuat Toleransi dan Solidaritas

Mamuju – Gubernur Sulbar, Suhardi Duka menghadiri perayaan Natal Kerukunan Keluarga Toraja (KKT) Kabupaten Mamuju,…

Pesan Gubernur Sulbar Hadiri Isra Mi’raj, Tekankan Komitmen Bangun Pendidikan dan Kesejahteraan

Mamuju – Gubernur Sulbar, Suhardi Duka, menghadiri peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW yang digelar…

Plt Karo Pemkesra Sulbar Dampingi Gubernur Hadiri Peringatan Isra Miraj di Kalukku Mamuju

Mamuju – Gubernur Sulawesi Barat Suhardi Duka menghadiri peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW yang…

Biro Hukum Setda Sulbar Dukung Penuh Monitoring Pelaksanaan Pergub Pakaian Dinas ASN

Mamuju – Biro Hukum Sekretariat Daerah (Setda) Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) menerima kunjungan Tim Monitoring…

Bau Akram Dai : Dispoparekraf Siap Terapkan Pergub Nomor 22 Tahun 2025

Mamuju – Plt. Kepala Dinas Kepemudaan, Olahraga, Pariwisata, dan Ekonomi Kreatif Sulawesi Barat (Dispoparekraf Sulbar),…

Recent Posts

  • Gubernur Sulbar Lakukan Peletakan Batu Pertama Masjid An-Nur Tanete Guru
  • Sulbar Damai: Gubernur Suhardi Duka Ajak Perkuat Toleransi dan Solidaritas
  • Pesan Gubernur Sulbar Hadiri Isra Mi’raj, Tekankan Komitmen Bangun Pendidikan dan Kesejahteraan
  • Plt Karo Pemkesra Sulbar Dampingi Gubernur Hadiri Peringatan Isra Miraj di Kalukku Mamuju
  • Biro Hukum Setda Sulbar Dukung Penuh Monitoring Pelaksanaan Pergub Pakaian Dinas ASN

Popular Post

  • 2 Hari Hilang, Nelayan Tewas Mengambang di Pantai Cipalawah Garut
    Maret 16, 2019Juli 24, 20220 Komentar
    2 Hari Hilang, Nelayan Tewas Mengambang di Pantai Cipalawah Garut
  • 14 Tahun Terbunuhnya Munir, Polri Didesak Bentuk Tim Khusus
    Maret 16, 2019Juli 24, 20220 Komentar
    14 Tahun Terbunuhnya Munir, Polri Didesak Bentuk Tim Khusus
  • Prabowo Resmikan Kantor DPD Gerindra di Banten
    Maret 16, 2019Juli 24, 20220 Komentar
    Prabowo Resmikan Kantor DPD Gerindra di Banten
  • Video: Kelemahan dan Kelebihan All New Terios
    Maret 16, 2019Juli 24, 20220 Komentar
    Video: Kelemahan dan Kelebihan All New Terios
  • Gubernur Sulbar Lakukan Peletakan Batu Pertama Masjid An-Nur Tanete Guru
    Januari 16, 20260 Komentar
    Gubernur Sulbar Lakukan Peletakan Batu Pertama Masjid An-Nur Tanete Guru
  • Aliansi Nissan-Mitsubishi Luncurkan Livina Versi Mungil
    Maret 16, 2019Juli 24, 20220 Komentar
    Aliansi Nissan-Mitsubishi Luncurkan Livina Versi Mungil

Berita Politik

Berita politik terbaru.
Plt Karo Pemkesra Sulbar: Bantuan Hibah Rp100 Juta ke Institut Hasan Sulur Tujuannya untuk Peningkatan Kualitas SDM
Plt Karo Pemkesra Sulbar: Bantuan Hibah Rp100 Juta ke Institut Hasan Sulur Tujuannya untuk Peningkatan Kualitas SDM
16 Paskibraka Wakili Majene di Provinsi Dibebankan Biaya Transport, Asnawi: Ini Alarm Buat Kita Semua
16 Paskibraka Wakili Majene di Provinsi Dibebankan Biaya Transport, Asnawi: Ini Alarm Buat Kita Semua
3.462 Masyarakat Terlayani Jelang HUT Bhayangkara Tahun 2025
3.462 Masyarakat Terlayani Jelang HUT Bhayangkara Tahun 2025
Selengkapnya

Berita Terpopuler

  • 1
    Maret 16, 2019Juli 24, 20220 Komentar
    2 Hari Hilang, Nelayan Tewas Mengambang di Pantai Cipalawah Garut
  • 2
    Maret 16, 2019Juli 24, 20220 Komentar
    14 Tahun Terbunuhnya Munir, Polri Didesak Bentuk Tim Khusus
  • 3
    Maret 16, 2019Juli 24, 20220 Komentar
    Prabowo Resmikan Kantor DPD Gerindra di Banten
  • 4
    Maret 16, 2019Juli 24, 20220 Komentar
    Video: Kelemahan dan Kelebihan All New Terios
  • 5
    Januari 16, 20260 Komentar
    Gubernur Sulbar Lakukan Peletakan Batu Pertama Masjid An-Nur Tanete Guru
  • 6
    Maret 16, 2019Juli 24, 20220 Komentar
    Aliansi Nissan-Mitsubishi Luncurkan Livina Versi Mungil

Arsip

  • Januari 2026
  • Desember 2025
  • November 2025
  • Oktober 2025
  • September 2025
  • Agustus 2025
  • Juli 2025
  • Juni 2025
  • Mei 2025
  • April 2025
  • Maret 2025
  • Februari 2025
  • Januari 2025
  • Desember 2024
  • November 2024
  • Oktober 2024
  • September 2024
  • Agustus 2024
  • Juli 2024
  • Juni 2024
  • Mei 2024
  • April 2024
  • Maret 2024
  • Februari 2024
  • Januari 2024
  • Desember 2023
  • November 2023
  • Oktober 2023
  • September 2023
  • Agustus 2023
  • Juli 2023
  • Juni 2023
  • Mei 2023
  • April 2023
  • Maret 2023
  • Februari 2023
  • Maret 2019
Copyright @ Teluk Mandar
  • Beranda
  • Nasional
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Opini
  • Populer
  • Hukum & Kriminal
  • Hiburan
  • Politik
  • Lainnya
    • Internasional
    • News
    • Ototekno
    • Kesehatan
    • Pendidikan
    • Daerah