MAJENE – Milenial Pamboborang bagi – bagi takjil bagi pengendara roda dua dan tukang becak tepat diperempatan jalan poros di Kelurahan Baru, Kecamatan Banggae, 26 Maret 2024.
Hal itu, dilakukan para milenial Pamboborang tepat dibulan Ramadhan merupakan bentuk kasih dan perhatian terhadap antar sesama.
Berbagi takjil di bulan Ramadan menjadi tradisi mulia yang merupakan bentuk sedekah dengan makanan untuk berbuka puasa. Kegiatan ini sangat dianjurkan karena memiliki banyak keutamaan, seperti mendatangkan pahala yang besar, melatih kepedulian sosial, serta memperkuat persaudaraan dan kebersamaan di masyarakat.
“Kita sangat bersyukur telah dapat berbagi antar sesama dibulan paling dinantikan seluruh ummat muslim. Kita berharap kegiatan demikian dapat ditingkatkan ditahun selanjutnya,” ungkapnya.
Bagi takjil dilakukan milenial Pamboborang merupakan bentuk kepedulian antar sesama dan bentuk soliditas dibulan penuh berkah. (rls/as)












