MAJENE – Kepala Dinas Pendidikan dan Pemuda Olahraga (Kadisdikpora), Andi Asraf Tammalele melakukan kunjungan dengan dua agenda bersamaan, Sabtu 17 Januari 2025.
Kadisdikpora bersama rombongan menggelar sosialisasi Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) lokasi pertama di sambut Kepala UPTD Malunda, Syarifuddin Spd. M. Pd.
Acara itu, bertujuan untuk memberikan pemahaman jelas terkait mekanisme, persyaratan, dan jadwal PPDB kepada publik bersama pihak sekolah.
Setelah selesaikan agenda sosialisasi, Andi Asraf sambangi SDN 16 Tanisi, Kecamatan Malunda melihat langsung sekolah terdampak pasca gempa bumi.
Kehadirannya di SDN 16 Tanisi ditemui langsung Kepala Sekolah, Nurzaid S. Ag sekaligus dibersamai melihat kondisi fasilitas sekolah belum pernah mendapatkan perhatian dari Kepala Sekolah sebelumnya.
Kadisdikpora usai meninjau SDN 16 Tanisi berkomitmen untuk kawal perbaikan dan pembenahan agar proses belajar mengajar berjalan baik.
Pihaknya pun menjadwalkan pertemuan dengan Fraksi Gerinda DPRD Majene, Junaedi Nuhung untuk membahas sejumlah issue strategis tentang pengembangan Pendidikan dan Pemuda Olahraga.
Sebelum bertolak pulang, pihaknya meluangkan waktu dengan mendatangi rumah salah satu staf Disdikpora sebagai bentuk perhatian kepada jajaran dilingkup Disdikpora Majene. (rls/as)













