Majene,TelukMandar.Com-Ketua DPD Asosiasi Pemerintah Desa (APDESI) Sulawesi Barat Wardin Wahid memberikan rekomendasi dukungan kepada Dr. H. Idris sebagai PJ.Gubernur Sulbar.
Rekomendasi dukungan yang diberikan kepada Sekprov Sulbar melalui hasil kesepakatan bersama ketua DPC APDESI dienam Kabupaten Sulbar, Kamis 20 April 2023.
Diketahui, ASOSIASI DPD Se-Sulawesi Barat terbilang cukup besar. Sehingga melalui kesepakatan bersama para ketua APDESI enam Kabupaten diSulbar sepakat memberikan rekomendasi kepada Sekprov Sulbar menjabat sebagai PJ Gubernur Sulbar.
Wardin menyebutkan, usungan rekomendasi yang diberikan APDESI Se-Sulbar sebagai bentuk dukungan kepada putra asli daerah. Apalagi Sekprov Sulbar memiliki rekam jejak yang baik dalam pemerintahan selama ini.
“Kita pula meminta kepada DPRD Sulbar untuk berkomitmen dan mempertahankan nama H.Idris sebagai PJ Gubernur Sulbar kedepan.,” ujarnya Ketua APDESI Sulbar.
Wardin juga mengatakan, dukungan APDESI Se-Sulbar kepada Sekprov Sulbar untuk menjadi PJ Gubernur Sulbar, telah melalui komunikasi secara intens. Ada sejumlah pendekatan yang disimpulkan salah satunya, Idris dianggap sebagai putra asli daerah. Dan tentu secara jelas memahami karakteristik, budaya dan geografis wilayah Sulbar.
“Hal itu, demikian yang dijadikan sebagai indikator sehingga para ketua APDESI di Sulbar memberikan rekomendasi secara tegas kepada Dr.H.Idris sebagai PJ Gubernur Sulbar,” jelas Wardin.
Rekomendasi dukungan ini, telah ditandatangani seluruh ketua DPD Se-Sulbar dan nantinya akan kita usulkan secara tertulis kepada pihak Kemendagri. (whd)