Langsung ke konten
Teluk Mandar
Indeks, DaftarIndeks, Daftar
Teluk Mandar
Teluk Mandar
Indeks, DaftarIndeks, Daftar
  • Beranda
  • Populer
  • Nasional
  • Pemerintahan
  • Hukum & Kriminal
  • Ekonomi
  • Politik
    • Pendidikan
  • Opini
  • Lainnya
    • Internasional
    • Kesehatan
    • News
    • Ototekno
    • Daerah
  • Pedoman Media Siber
  • Privacy Policy
  • Redaksi
Beranda Daerah Kesbangpol Sulbar Perkuat Sinergi Bersama DPD Partai Golkar
Daerah, Pemerintahan  

Kesbangpol Sulbar Perkuat Sinergi Bersama DPD Partai Golkar

Redaksi
Januari 20, 2026Januari 20, 2026

Mamuju – Pemprov Sulbar melalui Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Provinsi Sulawesi Barat (Kesbangpol) melakukan kunjungan silaturahmi, pembinaan, serta penguatan kerja sama ke Dewan Pimpinan Daerah Partai Golongan Karya Provinsi Sulawesi Barat. Kegiatan tersebut berlangsung pada Senin 19 Januari 2026 di Kantor DPD Partai Golkar Sulbar, Jalan Diponegoro, Kelurahan Karema, Kecamatan Mamuju, Kabupaten Mamuju.

Kunjungan dipimpin langsung oleh Kepala Kesbangpol Sulbar, Darwis Damir, didampingi jajaran pejabat dan staf Bidang Politik Kesbangpol. Rombongan diterima oleh Wakil Sekretaris Bidang Organisasi, Kaderisasi, dan Keanggotaan DPD Partai Golkar Sulbar, Rahman Zainuddin, bersama pengurus dan staf sekretariat partai.

Dalam sambutannya, Kepala Kesbangpol Sulbar menyampaikan bahwa kunjungan ini merupakan bagian dari agenda pembinaan rutin pemerintah daerah kepada partai politik. Menurutnya, silaturahmi tersebut penting untuk memperkuat sinergi dan komunikasi dalam rangka menjaga kualitas demokrasi dan ketahanan politik di daerah, seperti yang menjadi amanah Gubernur Sulbar Suhardi Duka dibeberapa kesempatan untuk tetap menjaga demokrasi yang sehat.

“Kesbangpol memiliki tugas melakukan pembinaan dan fasilitasi terhadap partai politik. Melalui pertemuan ini, kami ingin memastikan sinergi yang baik, termasuk dalam pengelolaan dana hibah partai politik,” ujar Darwis Damir.

Ia menegaskan bahwa penggunaan dana hibah partai politik harus mengacu pada ketentuan peraturan perundang-undangan, dengan prioritas pada kegiatan pendidikan politik, kaderisasi, serta operasional sekretariat. Kesbangpol juga mengingatkan agar laporan pertanggungjawaban (LPJ) hibah disampaikan paling lambat satu bulan setelah tahun anggaran berakhir untuk selanjutnya diverifikasi sebelum diteruskan ke Badan Pemeriksa Keuangan.

Selain itu, Kesbangpol meminta DPD Partai Golkar Sulbar menyerahkan surat keputusan kepengurusan terbaru beserta AD/ART sebagai bahan pemutakhiran data. Kesbangpol juga berencana menyiapkan template struktur kepengurusan partai politik tingkat provinsi yang akan ditampilkan di kantor Kesbangpol sebagai sarana informasi publik.

“Kami berharap partai politik juga menyampaikan rencana kerja dan aktivitasnya, sehingga komunikasi dan koordinasi ke depan dapat berjalan lebih aktif,” tambahnya.

Sementara itu, Rahman Zainuddin menyambut baik kunjungan Kesbangpol Sulbar dan menyampaikan apresiasi atas perhatian pemerintah daerah terhadap partai politik. Ia menjelaskan bahwa ketidakhadiran ketua maupun sekretaris umum DPD Partai Golkar Sulbar disebabkan adanya agenda lain yang tidak dapat ditinggalkan.

Dalam kesempatan tersebut, Rahman memaparkan sejumlah agenda strategis Partai Golkar, di antaranya sikap partai terkait wacana mekanisme pemilihan kepala daerah serta target politik ke depan. Ia menyebutkan bahwa Partai Golkar Sulbar saat ini memiliki 36 anggota legislatif, terdiri atas 10 anggota DPRD Provinsi dan 26 anggota DPRD kabupaten, dengan posisi pimpinan DPRD di beberapa daerah.

“Ketua DPD Partai Golkar Sulbar menargetkan satu kursi DPR RI pada Pemilu 2029 mendatang. Untuk itu, penguatan kaderisasi dan pendidikan politik menjadi fokus kami,” katanya.

Rahman juga menyampaikan bahwa Partai Golkar berencana melaksanakan pendidikan politik dan bimbingan teknis di enam kabupaten, khususnya terkait tata cara pelaporan keuangan dan administrasi partai, yang rencananya akan melibatkan Kesbangpol provinsi dan kabupaten.

Pada akhir pertemuan, pengurus DPD Partai Golkar Sulbar menyerahkan dokumen laporan pertanggungjawaban hibah partai politik tahun 2025 kepada Kepala Kesbangpol Sulbar. Kegiatan ditutup dengan penyampaian salam dan harapan agar agenda Rapimnas serta Rakerda Partai Golkar ke depan dapat berjalan lancar.

Kesbangpol Sulbar menegaskan komitmennya untuk terus memperkuat pembinaan dan sinergi dengan seluruh partai politik sebagai bagian dari pelayanan pemerintah dalam mendukung kehidupan demokrasi yang sehat dan berkelanjutan di Sulawesi Barat. (Rls)

Berita Terkait

Tiga Bidang di Dinas Kominfo Alami Perubahan Nama Usai Terbitnya Pergub Nomor 39 Tahun 2025
Usai Terima Pendemo, Kadisdikpora Copot Bendahara Gaji Disdikpora
Pemprov Sulbar dan Pemprov DKI Jakarta Bangun Kerjasama Demi Pembangunan Daerah
Plt Kadinsos P3A dan PMD Sulbar Dampingi Gubernur Serahkan Penghargaan Desa Berprestasi
Sekda Sulbar Pastikan Pelantikan Eselon II Digelar dalam Waktu Dekat
Salim S. Mengga: Masalah Air Keruh Untuk Bayi Harus Diselesaikan
Post Views: 36

Baca Juga

Tiga Bidang di Dinas Kominfo Alami Perubahan Nama Usai Terbitnya Pergub Nomor 39 Tahun 2025
Usai Terima Pendemo, Kadisdikpora Copot Bendahara Gaji Disdikpora
Pemprov Sulbar dan Pemprov DKI Jakarta Bangun Kerjasama Demi Pembangunan Daerah
Plt Kadinsos P3A dan PMD Sulbar Dampingi Gubernur Serahkan Penghargaan Desa Berprestasi
Sekda Sulbar Pastikan Pelantikan Eselon II Digelar dalam Waktu Dekat
Salim S. Mengga: Masalah Air Keruh Untuk Bayi Harus Diselesaikan

Rekomendasi untuk kamu

Tiga Bidang di Dinas Kominfo Alami Perubahan Nama Usai Terbitnya Pergub Nomor 39 Tahun 2025

Mamuju – Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat (Pemprov Sulbar) resmi melakukan penyesuaian nomenklatur organisasi di lingkungan…

Usai Terima Pendemo, Kadisdikpora Copot Bendahara Gaji Disdikpora

MAJENE – Kepala Dinas Pendidikan dan Pemuda Olahraga (Kadisdipora), Andi Asraf Tammalele mencopot Bendahara gaji…

Pemprov Sulbar dan Pemprov DKI Jakarta Bangun Kerjasama Demi Pembangunan Daerah

Mamuju – Plt. Kepala Biro Pemkesra Setda. Provinsi Sulawesi Barat, Murdanil, didampingi Kepala Bagian Pemerintahan…

Plt Kadinsos P3A dan PMD Sulbar Dampingi Gubernur Serahkan Penghargaan Desa Berprestasi

Mamuju — Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak serta Pemberdayaan…

Sekda Sulbar Pastikan Pelantikan Eselon II Digelar dalam Waktu Dekat

MAMUJU – Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar), Junda Maulana, memastikan pelantikan pejabat Eselon…

Salim S. Mengga: Masalah Air Keruh Untuk Bayi Harus Diselesaikan

Polewali Mandar — Kisah memilukan tentang seorang bayi berusia tiga bulan (3) di Desa Baru,…

Recent Posts

  • Tiga Bidang di Dinas Kominfo Alami Perubahan Nama Usai Terbitnya Pergub Nomor 39 Tahun 2025
  • Usai Terima Pendemo, Kadisdikpora Copot Bendahara Gaji Disdikpora
  • Kesbangpol Sulbar Perkuat Sinergi Bersama DPD Partai Golkar
  • Pemprov Sulbar dan Pemprov DKI Jakarta Bangun Kerjasama Demi Pembangunan Daerah
  • Plt Kadinsos P3A dan PMD Sulbar Dampingi Gubernur Serahkan Penghargaan Desa Berprestasi

Popular Post

  • 2 Hari Hilang, Nelayan Tewas Mengambang di Pantai Cipalawah Garut
    Maret 16, 2019Juli 24, 20220 Komentar
    2 Hari Hilang, Nelayan Tewas Mengambang di Pantai Cipalawah Garut
  • 14 Tahun Terbunuhnya Munir, Polri Didesak Bentuk Tim Khusus
    Maret 16, 2019Juli 24, 20220 Komentar
    14 Tahun Terbunuhnya Munir, Polri Didesak Bentuk Tim Khusus
  • Prabowo Resmikan Kantor DPD Gerindra di Banten
    Maret 16, 2019Juli 24, 20220 Komentar
    Prabowo Resmikan Kantor DPD Gerindra di Banten
  • Video: Kelemahan dan Kelebihan All New Terios
    Maret 16, 2019Juli 24, 20220 Komentar
    Video: Kelemahan dan Kelebihan All New Terios
  • Aliansi Nissan-Mitsubishi Luncurkan Livina Versi Mungil
    Maret 16, 2019Juli 24, 20220 Komentar
    Aliansi Nissan-Mitsubishi Luncurkan Livina Versi Mungil
  • Sosok New Nissan Livina Terungkap, Apa Kata NMI?
    Maret 16, 2019Juli 24, 20220 Komentar
    Sosok New Nissan Livina Terungkap, Apa Kata NMI?

Berita Politik

Berita politik terbaru.
Plt Karo Pemkesra Sulbar: Bantuan Hibah Rp100 Juta ke Institut Hasan Sulur Tujuannya untuk Peningkatan Kualitas SDM
Plt Karo Pemkesra Sulbar: Bantuan Hibah Rp100 Juta ke Institut Hasan Sulur Tujuannya untuk Peningkatan Kualitas SDM
16 Paskibraka Wakili Majene di Provinsi Dibebankan Biaya Transport, Asnawi: Ini Alarm Buat Kita Semua
16 Paskibraka Wakili Majene di Provinsi Dibebankan Biaya Transport, Asnawi: Ini Alarm Buat Kita Semua
3.462 Masyarakat Terlayani Jelang HUT Bhayangkara Tahun 2025
3.462 Masyarakat Terlayani Jelang HUT Bhayangkara Tahun 2025
Selengkapnya

Berita Terpopuler

  • 1
    Maret 16, 2019Juli 24, 20220 Komentar
    2 Hari Hilang, Nelayan Tewas Mengambang di Pantai Cipalawah Garut
  • 2
    Maret 16, 2019Juli 24, 20220 Komentar
    14 Tahun Terbunuhnya Munir, Polri Didesak Bentuk Tim Khusus
  • 3
    Maret 16, 2019Juli 24, 20220 Komentar
    Prabowo Resmikan Kantor DPD Gerindra di Banten
  • 4
    Maret 16, 2019Juli 24, 20220 Komentar
    Video: Kelemahan dan Kelebihan All New Terios
  • 5
    Maret 16, 2019Juli 24, 20220 Komentar
    Aliansi Nissan-Mitsubishi Luncurkan Livina Versi Mungil
  • 6
    Maret 16, 2019Juli 24, 20220 Komentar
    Sosok New Nissan Livina Terungkap, Apa Kata NMI?

Arsip

  • Januari 2026
  • Desember 2025
  • November 2025
  • Oktober 2025
  • September 2025
  • Agustus 2025
  • Juli 2025
  • Juni 2025
  • Mei 2025
  • April 2025
  • Maret 2025
  • Februari 2025
  • Januari 2025
  • Desember 2024
  • November 2024
  • Oktober 2024
  • September 2024
  • Agustus 2024
  • Juli 2024
  • Juni 2024
  • Mei 2024
  • April 2024
  • Maret 2024
  • Februari 2024
  • Januari 2024
  • Desember 2023
  • November 2023
  • Oktober 2023
  • September 2023
  • Agustus 2023
  • Juli 2023
  • Juni 2023
  • Mei 2023
  • April 2023
  • Maret 2023
  • Februari 2023
  • Maret 2019
Copyright @ Teluk Mandar
  • Beranda
  • Nasional
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Opini
  • Populer
  • Hukum & Kriminal
  • Hiburan
  • Politik
  • Lainnya
    • Internasional
    • News
    • Ototekno
    • Kesehatan
    • Pendidikan
    • Daerah