Langsung ke konten
Teluk Mandar
Indeks, DaftarIndeks, Daftar
Teluk Mandar
Teluk Mandar
Indeks, DaftarIndeks, Daftar
  • Beranda
  • Populer
  • Nasional
  • Pemerintahan
  • Hukum & Kriminal
  • Ekonomi
  • Politik
    • Pendidikan
  • Opini
  • Lainnya
    • Internasional
    • Kesehatan
    • News
    • Ototekno
    • Daerah
  • Pedoman Media Siber
  • Privacy Policy
  • Redaksi
Beranda Daerah Gubernur Sulbar dan Wagub Serahkan Secara Simbolis Bantuan Pangan kepada Masyarakat
Daerah, Ekonomi, Pemerintahan  

Gubernur Sulbar dan Wagub Serahkan Secara Simbolis Bantuan Pangan kepada Masyarakat

Redaksi
November 25, 2025

Mamuju – Pemprov Sulbar kembali menyalurkan Bantuan Pangan Cadangan Pangan Pemerintah (CPP) periode Oktober–November 2025 kepada masyarakat penerima manfaat di mana Penyerahan Simbolis tersebut di pusatkan di Kabupaten Mamuju. Kegiatan penyerahan secara simbolis dipimpin oleh Gubernur Sulbar Suhardi Duka (SDK) pada Selasa, 25 November 2025.

Turut hadir Wakil Gubernur Sulawesi Barat, Mayjen (Purn) Salim S. Mengga, yang memberikan dukungan penuh terhadap upaya pemerintah dalam memperkuat ketahanan pangan. Dalam arahannya, Gubernur Suhardi Duka menegaskan komitmen pemerintah daerah terhadap stabilitas pasokan pangan serta pemenuhan kebutuhan dasar masyarakat.

“Bantuan ini adalah bentuk komitmen pemerintah dalam menjaga ketahanan pangan dan membantu masyarakat memenuhi kebutuhan dasar. Saya berharap distribusi bantuan berjalan lancar, tepat sasaran, dan memberi manfaat nyata bagi keluarga penerima,” tegasnya.

Kepala Dinas Ketahanan Pangan Provinsi Sulawesi Barat, Abd. Waris Bestari menjelaskan bahwa koordinasi terus diperkuat bersama pemerintah kabupaten, Bulog, dan pihak terkait lain untuk memastikan penyaluran bantuan berjalan tepat waktu dan sesuai target.

“Kami telah memperkuat koordinasi dengan kabupaten, Bulog, dan pihak terkait agar seluruh bantuan tersalurkan dengan baik,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala Bidang Distribusi, Harga dan Cadangan Pangan Distapang Sulbar, Bidasari, S.P, menambahkan bahwa pengawasan lapangan dilakukan secara intensif untuk menjamin ketertiban distribusi.

“Kami berharap proses distribusi di lapangan berjalan tertib dan manfaat bantuan dapat diterima masyarakat yang berhak,” katanya.

Sebagai tindak lanjut dari penyerahan tersebut, bantuan pangan kemudian didistribusikan ke seluruh kabupaten di Sulawesi Barat. Total 107.811 Penerima Bantuan Pangan (PBP) mendapatkan alokasi 2.156.220 kilogram beras dan 431.244 liter minyak goreng, yang disalurkan secara proporsional sesuai jumlah penerima di masing-masing wilayah.

Kabupaten Polewali Mandar menjadi daerah dengan penerima bantuan terbanyak, yaitu 45.007 PBP, dengan alokasi 900.140 kg beras dan 180.028 liter minyak goreng. Kabupaten Majene menerima bantuan untuk 19.161 PBP, terdiri dari 383.220 kg beras serta 76.644 liter minyak goreng.

Di Kabupaten Mamasa, bantuan disalurkan kepada 15.901 PBP dengan pagu 318.020 kg beras dan 63.604 liter minyak goreng. Kabupaten Mamuju menerima alokasi untuk 15.676 PBP, dengan total 313.520 kg beras dan 62.704 liter minyak goreng.

Selanjutnya, Kabupaten Mamuju Tengah menyalurkan bantuan kepada 5.885 PBP, terdiri dari 117.700 kg beras dan 23.540 liter minyak goreng. Kabupaten Pasangkayu menerima distribusi untuk 6.181 PBP, berupa 123.620 kg beras dan 24.724 liter minyak goreng.

Dengan total bantuan yang telah dialokasikan ke seluruh wilayah, Pemprov Sulbar berharap ketahanan pangan masyarakat tetap terjaga dan manfaat bantuan dapat dirasakan secara merata oleh seluruh keluarga penerima di Sulawesi Barat. (Rls)

Berita Terkait

Sebelum di Temukan Tergantung di Pohon, Polisi Sempat Amankan Korban di Polsek Malunda
Dinas TPHP Sulbar Dorong Penguatan Bibit Unggul Ternak
Kesbangpol Sulbar Perkuat Pembinaan Parpol melalui Silaturahmi dengan DPW NasDem
Kadinsos P3A dan PMD Sulbar Tinjau Pembenahan Jaringan untuk Dukung Layanan Digital
Permudah Akses Layanan Hukum, Biro Hukum Setda Sulbar Perkuat Digitalisasi dan JDIH.
Lengkapi Struktur Pimpinan OPD, Gubernur Sulbar Wawancara Job Fit 16 Pejabat JPT Pratama
Post Views: 321

Baca Juga

Sebelum di Temukan Tergantung di Pohon, Polisi Sempat Amankan Korban di Polsek Malunda
Dinas TPHP Sulbar Dorong Penguatan Bibit Unggul Ternak
Kesbangpol Sulbar Perkuat Pembinaan Parpol melalui Silaturahmi dengan DPW NasDem
Kadinsos P3A dan PMD Sulbar Tinjau Pembenahan Jaringan untuk Dukung Layanan Digital
Permudah Akses Layanan Hukum, Biro Hukum Setda Sulbar Perkuat Digitalisasi dan JDIH.
Lengkapi Struktur Pimpinan OPD, Gubernur Sulbar Wawancara Job Fit 16 Pejabat JPT Pratama

Rekomendasi untuk kamu

Sebelum di Temukan Tergantung di Pohon, Polisi Sempat Amankan Korban di Polsek Malunda

MAJENE – Kepolisian secara tegas membantah issue berseliweran tentang korban bunuh diri sempat dilakukan penahanan…

Dinas TPHP Sulbar Dorong Penguatan Bibit Unggul Ternak

Polewali Mandar – Kepala Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura, dan Peternakan (TPHP) Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar),…

Kesbangpol Sulbar Perkuat Pembinaan Parpol melalui Silaturahmi dengan DPW NasDem

Mamuju — Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Provinsi Sulawesi Barat melakukan kunjungan silaturahmi dan…

Kadinsos P3A dan PMD Sulbar Tinjau Pembenahan Jaringan untuk Dukung Layanan Digital

Mamuju — Kepala Dinas Sosial, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (P3A), serta Pemberdayaan Masyarakat dan…

Permudah Akses Layanan Hukum, Biro Hukum Setda Sulbar Perkuat Digitalisasi dan JDIH.

Mamuju — Biro Hukum Sekretariat Daerah Provinsi Sulawesi Barat menggelar rapat pembahasan penguatan layanan berbasis…

Lengkapi Struktur Pimpinan OPD, Gubernur Sulbar Wawancara Job Fit 16 Pejabat JPT Pratama

Mamuju — Pemprov Sulbar kembali melaksanakan proses job fit terhadap 16 pejabat Jabatan Pimpinan Tinggi…

Recent Posts

  • Sebelum di Temukan Tergantung di Pohon, Polisi Sempat Amankan Korban di Polsek Malunda
  • Dinas TPHP Sulbar Dorong Penguatan Bibit Unggul Ternak
  • Kesbangpol Sulbar Perkuat Pembinaan Parpol melalui Silaturahmi dengan DPW NasDem
  • Kadinsos P3A dan PMD Sulbar Tinjau Pembenahan Jaringan untuk Dukung Layanan Digital
  • Permudah Akses Layanan Hukum, Biro Hukum Setda Sulbar Perkuat Digitalisasi dan JDIH.

Popular Post

  • 2 Hari Hilang, Nelayan Tewas Mengambang di Pantai Cipalawah Garut
    Maret 16, 2019Juli 24, 20220 Komentar
    2 Hari Hilang, Nelayan Tewas Mengambang di Pantai Cipalawah Garut
  • 14 Tahun Terbunuhnya Munir, Polri Didesak Bentuk Tim Khusus
    Maret 16, 2019Juli 24, 20220 Komentar
    14 Tahun Terbunuhnya Munir, Polri Didesak Bentuk Tim Khusus
  • Prabowo Resmikan Kantor DPD Gerindra di Banten
    Maret 16, 2019Juli 24, 20220 Komentar
    Prabowo Resmikan Kantor DPD Gerindra di Banten
  • Video: Kelemahan dan Kelebihan All New Terios
    Maret 16, 2019Juli 24, 20220 Komentar
    Video: Kelemahan dan Kelebihan All New Terios
  • Aliansi Nissan-Mitsubishi Luncurkan Livina Versi Mungil
    Maret 16, 2019Juli 24, 20220 Komentar
    Aliansi Nissan-Mitsubishi Luncurkan Livina Versi Mungil
  • Sosok New Nissan Livina Terungkap, Apa Kata NMI?
    Maret 16, 2019Juli 24, 20220 Komentar
    Sosok New Nissan Livina Terungkap, Apa Kata NMI?

Berita Politik

Berita politik terbaru.
Plt Karo Pemkesra Sulbar: Bantuan Hibah Rp100 Juta ke Institut Hasan Sulur Tujuannya untuk Peningkatan Kualitas SDM
Plt Karo Pemkesra Sulbar: Bantuan Hibah Rp100 Juta ke Institut Hasan Sulur Tujuannya untuk Peningkatan Kualitas SDM
16 Paskibraka Wakili Majene di Provinsi Dibebankan Biaya Transport, Asnawi: Ini Alarm Buat Kita Semua
16 Paskibraka Wakili Majene di Provinsi Dibebankan Biaya Transport, Asnawi: Ini Alarm Buat Kita Semua
3.462 Masyarakat Terlayani Jelang HUT Bhayangkara Tahun 2025
3.462 Masyarakat Terlayani Jelang HUT Bhayangkara Tahun 2025
Selengkapnya

Berita Terpopuler

  • 1
    Maret 16, 2019Juli 24, 20220 Komentar
    2 Hari Hilang, Nelayan Tewas Mengambang di Pantai Cipalawah Garut
  • 2
    Maret 16, 2019Juli 24, 20220 Komentar
    14 Tahun Terbunuhnya Munir, Polri Didesak Bentuk Tim Khusus
  • 3
    Maret 16, 2019Juli 24, 20220 Komentar
    Prabowo Resmikan Kantor DPD Gerindra di Banten
  • 4
    Maret 16, 2019Juli 24, 20220 Komentar
    Video: Kelemahan dan Kelebihan All New Terios
  • 5
    Maret 16, 2019Juli 24, 20220 Komentar
    Aliansi Nissan-Mitsubishi Luncurkan Livina Versi Mungil
  • 6
    Maret 16, 2019Juli 24, 20220 Komentar
    Sosok New Nissan Livina Terungkap, Apa Kata NMI?

Arsip

  • Januari 2026
  • Desember 2025
  • November 2025
  • Oktober 2025
  • September 2025
  • Agustus 2025
  • Juli 2025
  • Juni 2025
  • Mei 2025
  • April 2025
  • Maret 2025
  • Februari 2025
  • Januari 2025
  • Desember 2024
  • November 2024
  • Oktober 2024
  • September 2024
  • Agustus 2024
  • Juli 2024
  • Juni 2024
  • Mei 2024
  • April 2024
  • Maret 2024
  • Februari 2024
  • Januari 2024
  • Desember 2023
  • November 2023
  • Oktober 2023
  • September 2023
  • Agustus 2023
  • Juli 2023
  • Juni 2023
  • Mei 2023
  • April 2023
  • Maret 2023
  • Februari 2023
  • Maret 2019
Copyright @ Teluk Mandar
  • Beranda
  • Nasional
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Opini
  • Populer
  • Hukum & Kriminal
  • Hiburan
  • Politik
  • Lainnya
    • Internasional
    • News
    • Ototekno
    • Kesehatan
    • Pendidikan
    • Daerah