Majene,TelukMandar.com-Bupati Majene Andi Achmad Syukri merespon secara positif mengenai temuan kasus penderita gizi buruk yang berada di Dusun Konja Desa Pamboborang Kecamatan Banggae.
Saat dilakukan konfirmasi melalui via telepon orang nomor satu di Kabupaten Majene memberikan apresiasi terhadap Pelakasana Tugas (PLT) Desa Pamboborang Moch. Hamzary.
Ia katakan, sampai hari ini saya belum menerima laporan kalau ternyata ada temuan kasus penderita gizi buruk di Desa Pamboborang.
“Patut diberikan apresiasi dan merupakan prestasi yang dilakukan Pemerintah Desa Pamboborang dibawah pimpinan Moch. Hamzary,” ungkap Andi Achmad Syukri.
Saat ini, saya berada diluar kota melakukan dinas dan insyaallah setelah saya berada di Kabupaten Majene akan langsung mengunjungi anak tersebut.
“Saya meminta kepada Dinas Kesehatan dan Direktur RSUD Majene untuk memberikan perhatian serius kepada anak penderita gizi buruk itu. Apa yang menjadi kebutuhannya agar dilayani secara baik,” terang Bupati Majene.
Selain itu, dia meminta kepada Dinas Kesehatan di Kabupaten Majene, agar lebih bekerja secara baik dan profesional lagi dalam menekan angka kasus stunting dan gizi buruk di Majene.
“Semua perangkat Daerah termasuk Pemerintah Desa di Kabupaten Majene, untuk membangun kolaborasi secara baik dalam mengidentifikasi penderita gizi buruk dan stunting,” ujar Mantan Sekkab Majene itu.
Kedepan semua perangkat Daerah harus bekerja kolaboratif karena kasus yang terjadi di Desa Pamboborang agar tidak terulang lagi pada wilayah lain di Kabupaten Majene.
“Stunting dan gizi buruk menjadi program nasional yang kemudian harus direspon dan dikerjakan ditingkat Daerah secara baik. Apalagi pada puncak tahun 2045 Indonesia mendapatkan bonus demografi sehingga tumbuh kembangnya anak harus dipastikan berjalan normal,” tutup AST sapaan hangat beliau.
Sementara Hamzary sebut, respon kepala Daerah sangat positif dan saya memberikan penghormatan kepada mereka. Ini langkah positif yang kemudian dapat dijadikan sebuah sinyal dalam menghadirkan pemerintahan yang peduli terhadap masyarakatnya.
“Bupati dan Wakil Bupati Majene adalah figur baik dan memiliki kepeduliaan tinggi kepada masyarakat. Mewakili masyarakat Pemerintah Desa Pamboborang sampaikan terima kasih terhadap orang nomor satu dan dua diMajene,” tutup. (as)