Majene,telukmandar.com–Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) H.Sudirman menjelaskan beberapa hal yang menurutnya pelu diluruskan dengan adanya komentar yang dilayangkan pengurus APDESI kepada dirinya selaku pimpinan DPMD Kabupaten Majene.
“Komentar dan kritikan yang dilayangkan kepada DPMD Kabupaten Majene, bagi kami itu hal positif dan menjadi spirit dalam melaksanakan tugas dan tanggungjawab kami sebagai Kepala DPMD Majene. Baik dalam hal administrasi, pembinaan hingga pengelolaan keuangan Desa,” ujarnya, saat dihubungi melalui via telepon.
Memang disadari masih banyak kekurangan yang selama ini terjadi pada DPMD Majene. Karena dipengaruhi dari berbagai hal, seperti kurangnya SDM dan dukungan dana operasional yang memadai.
Sudirman menjelaskan, mengenai keterlambatan pencairan ADD, perlu dipahami bahwa ada proses dan mekanisme sebagai sebuah syarat dalam pencairan, baik pada kewajiban desa maupun kabupaten.
“Terlepas dari semua itu, DPMD Kabupaten Majene telah berupaya melaksanakan tugas dan tanggungjawabnya dalam mempercepat proses pencairan dan semua berkas pencairan kita sudah serahkan kepada pihak BKAD,,” imbuhnya.
Ia harapkan, kedepan DPMD dan pihak APDESI Majene untuk terus membangun komunikasi secara baik dalam menemukan solusi dan memecah masalah yang ada di setiap desa, sehingga harmonisasi antara DPMD dan pihak APDESI terus berjalan.(whd)