Majene,TelukMandar.com- Danrem 142/Tatag Brigjen TNI Deni Rejeki SE, Road to Sulbar, dalam perjalanan star Makassar menuju Mamuju menyempatkan singgah di Komando Distrik Militer 1401 Koramil 04 Malunda Kabupaten Majene.
Dalam perjalananya, Komandan Korem 142 menggandeng UPVC prima jaya beserta rombongan sekaligus menyerahkan bantuan sembako kepada masyarakat kurang mampu.
Penyerahan itu, dilakukan dihalaman Koramil Malunda Kecamatan Malunda Kabupaten Majene, Selasa malam 16 April 2024.
Komandan Korem 142 Tatag mengatakan, bansos ini sebagai wujud perhatian kami bersama keluarga. “Mudah-mudahan dapat sedikit membantu dan tour ini juga dijadikan mempererat hubungan silaturahmi dengan anggota Koramil serta masyarakat Malunda,” ungkapnya.
Adapun tour yang dilakukan Komandan Korem 142 bersama UPVC prima jaya menyisir beberapa wilayah di Sul-Selbar, mulai Makassar hingga Mamuju.
Kedatangan romnongan tersebut disambut meriah pihak Koramil Malunda, anggota Polsek Malunda dan organisasi tim dor serta masyarakat setempat.
Danramil Malunda sampaikan terima kasih yang tak terhingga kepada bapak Danrem 142 telah menyempatkan diri untuk singgah dan menyalurkan bansos kepada masyarakat Malunda.
“Ucapan terima kasih banyak kepada Komandan Korem 142 Taroada Tarogau bersama rombongan telah menyempatkan diri singgah di Malunda. Sekaligus ucapan terima kasih kepada seluruh pihak kepolisian turut serta mendukung menjalankan acara secara aman dan ceria,” ujar Letnan satu Danramil Malunda.
Setelah pukul 20.00 Wita puluhan kendaraan rombongan jendral bintang satu melanjutkan perjalanan menuju Kabupaten Mamuju. (as)